Kamis, 30 Nov 2023 04:01

1 Unit Rumah di Tapteng Tertimpa Longsor

Tapteng (utamanews.com)

Oleh: Firmansyah Simatupang

Senin, 20 Nov 2023 15:20

Istimewa
Longsor di Tapteng
Akibat cuaca ekstrim hujan deras diwilayah Tapanuli Tengah, Minggu (1911/2023) malam, mengakibatkan tanah longsor yang menimpa 1 unit rumah warga di Dusun IV, Kampung Malakka, Kec. Tapian Nauli, Kab. Tapanuli Tengah.

Kepolisian Sektor Kolang Polres Tapanuli Tengah mengetahui kejadian tersebut langsung melaksanakan cek lokasi dan pemberian bantuan serta evakuasi kepada korban Rinaldi Marbun (38 thn).

Kapolsek Kolang AKP Taher Lubis, SH menyampaikan bahwa pihak Poslek Kolang bersama Bhabinsa dan aparat desa setempat membantu membersihkan rumah korban terdampak musibah longsor secara manual.

“Kejadianya tadi malam sekitar pukul 00.30 Wib, Tidak ada Korban jiwa, kerugian materil rumah terbuat yang dari Bangunan Kayu diperkirakan Rp 5.000.000., ( lima juta Rupiah)," jelasnya.

"Selain evakuasi pembersihan material tanah yang menimpa sebagian badan rumah korban, Pihak Polsek Kolang juga memberikan bantuan sembako kepada korban longsor dari Kapolres Tapteng AKBP Basa Emden Banjarnahor," Ucap Taher.

Kapolsek juga menjelaskan diperkirakan jika hujan turun lagi dengan intensitas tinggi dilokasi, kemungkinkan longsor susulan akan terjadi, namun pihak Kepolisian telah menghimbau korban agar untuk sementara waktu mengungsi ke tempat keluarga serta para tetangga sekitar lokasi longsor lebih waspada.
Editor: Arman Junedy

LongsorLongsor Tapteng
Berita Terkait
  • Sabtu, 18 Nov 2023 17:48

    Curah Hujan Tinggi, Waspadai Banjir dan Longsor

    Curah hujan tinggi, warga Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Provinsi Sumatera Utara (Sumut), yang bermukim di wilayah pebukitan diingatkan untuk tetap waspada akan bencana longsor.

  • Selasa, 14 Nov 2023 06:04

    Arus Lalu Lintas Sibolga - Tarutung Tertutup Longsor

    Longsor terjadi di Jalan Lintas Sumatera, Desa Simaninggir, Kecamatan Sitahuis, Kabupaten Tapanuli Tengah, KM 6. Batuan gunung dan tanah serta ranting pohon mulai menutupi sebagian ruas jalan setelah

tiktok rss yt ig fb twitter

Tentang Kami    Pedoman Media Siber    Disclaimer    Iklan    Karir    Kontak

Copyright © 2013 - 2023 utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama