Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA didampingi sejumlah unsur Forkopimda melakukan Kick Off tanda dimulainya Kejuaraan Sepak Bola antar Club U-17 memperebutkan Piala Wali Kota Pematangsiantar tahun 2024, Senin (10/6/2024).
Kejuaraan yang diikuti oleh 14 club ini, dilaksanakan di Lapangan Bola Farel Pasaribu.
Wali Kota Pematangiantar dr Susanti Dewayani SpA dalam sambutannya menyampaikan pertandingan sepak bola antar club U-17 ini menunjukkan telah bangkitnya sepak bola di kota Pematangsiantar.
“ Tahun lalu telah kita laksanakan untuk SMA sederajat, dan tahun ini dipersingkat lagi menjadi antar club” sebut dr Susanti.
Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA memastikan pertandingan sepak bola ini akan dilakukan secara berksinambungan di tahun depan. “ Mudah-mudahan, pertandingan sepak bola antar club U-17 ini kita laksanakan di tahun depan” sebut Wali Kota perempuan pertama di kota Pematangsiantar ini disambut tepuk tangan seluruh peserta pertandingan.
Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA menilai, olahraga sepak bola selain sebagai sarana mengasah bakat dan mencari bibit muda, sepak bola juga memberikan pelajaran bagaimana kerjasama tim. “ Karena jika sendiri-sendiri, bola itu tidak akan masuk ke gawang” tutur Wali Kota.
dr Susanti Dewayani SpA menambahkan bahwa selesai turnamen ini, lapangan Farel Pasaribu akan segera di revitalisasi. “Dan disana nantinya lapangan ini akan memenuhi standar untuk dapat digunakan dalam sebuah event yang lebih kompetitif” tutup Wali Kota.
Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata Hamam Sholeh AP dalam laporannya menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan bakat dan minat olahraga para pelajar di kota Pematangsiantar, dan mengembangkan olahraga sepak bola di kota Pematangsiantar serta mencari bibit potensial.
Kegiatan ini, terang Sholeh, dilaksanakan selama 14 hari dan bertempat di Lapangan Farel Saribu, dengan 14 tim.
Sambungnya, untuk hadiah yakni Piala tetap Wali Kota Pematangsiantar diberikan kepada juara 1,2,3 dan 4, serta medali dan uang pembinaan.
Pertandingan pertama Kejuaraan Sepak Bola antar Club U-17 memperebutkan Piala Wali Kota Pematangsiantar yakni PS DLH Pemko Pematangsiantar VS Bintang Muda FC.
Seperti diketahui, Kejuaraan Sepak Bola antar Club U-17 memperebutkan Piala Wali Kota Pematangsiantar diikui oleh 14 Club yang dibagi menjadi 4 grup.
Adapun di group A yakni PS Al-Wasliyah, Siantar City FC, PS Putra Bangsa. Grup B diisi oleh Boraspati FC, PS Harapan Jaya, PS Pemko Pematangsiantar. Sedangan di grup C yakni Mantap FC, Putera Siantar FC, Pioner FC, Gass FC. Dengan grup D, ada Relasi Siantar FC, PS DLH Pematangsiantar, Peslap Qwei FC, Bintang Muda FC.
Hadir pada pembukaan pertandingan Kejuaraan Sepak Bola antar Club U-17 memperebutkan Piala Wali Kota Pematangsiantar tahun 2024 ini, para unsur Forkopimda Kota Pematangsiantar, Ketua Koni kota Pematangsiantar Jayadi Sagala, Kormi kota Pematangsiantar, Askot PSSI kota Pematangsiantar, Perwakilan Bank Indonesia, Bank Sumut, FK GOR, para pimpinan OPD, Camat, para suporter dari para club.