Bentuk Dukungan Terhadap Palestina, Aliansi Pemuda Binjai Menggelar Aksi Penggalangan Dana
Binjai (utamanews.com)
Oleh: Ahmad Aqil
Minggu, 02 Jun 2024 17:02
Istimewa
Aksi Penggalangan Dana untuk Palestina
Berbagai aksi dan dukungan terus dilakukan masyarakat di seluruh dunia maupun di Indonesia untuk bersatu dalam mendukung perdamaian dan mengakhiri konflik di Palestina.
Semangat kepedulian dan solidaritas yang terwujud dalam aksi tersebut diharapkan dapat memberikan dukungan moral dan bantuan nyata bagi rakyat Palestina.
Seperti yang dilakukan oleh puluhan mahasiswa dan pelajar yang berasal dari beberapa Kampus dan sekolah serta tergabung dalam "Aliansi Pemuda Binjai". Dengan penuh semangat dan ikhlas, mereka kembali melakukan aksi penggalangan dana peduli Palestina.
Seperti yang terlihat pada Minggu (2/6). Dikordinatori oleh Zulkifli, tampak puluhan peserta aksi tersebut melakukan penggalangan dana peduli Palestina di beberapa Traffic Light yang ada di Kota Binjai, salah satunya di Jalan Jend Sudirman, Kecamatan Binjai Kota, tepatnya di depan Kantor Walikota Binjai.
Tidak hanya itu, aksi penggalangan dana peduli Palestina yang dilakukan oleh Aliansi Pemuda Binjai, juga mereka lakukan di Bundaran Tugu Binjai. Tampak beberapa Spanduk bertuliskan tuntutan mereka serta beberapa bendera Palestina, juga mereka bawa dalam aksi tersebut.
"Aksi ini kami lakukan sebagai bentuk keprihatinan terhadap saudara saudara kita yang ada di Palestina. Mereka mengalami kesulitan dan penindasan sehingga kita tidak bisa berpangku tangan saja," ungkap Zulkifli dalam orasinya dengan menggunakan pengeras suara (TOA).
Tidak hanya itu, lanjut Zulkifli, persoalan Genosida yang sampai saat ini menjadi momok bagi warga Gaza, Palestina, juga telah membunuh puluhan ribuan penduduk.
"Untuk itu kami melakukan aksi penggalangan dana peduli Palestina ini sebagai wujud nyata dan keikhlasan kami untuk saudara saudara kita yang sedang menderita di Palestina. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus menular kepada rekan rekan lainnya," ucapnya dan disambut dengan lantunan takbir dari para peserta aksi.
Adapun sasaran dari aksi penggalangan dana tersebut adalah para pengguna kendaraan bermotor yang melintas dilokasi aksi, baik Sepeda motor maupun pengendara Mobil.
"Dari seluruh dana yang terkumpul nantinya, selanjutnya akan kami donasikan melalui Yayasan Peduli Palestina. Kami sebagai panitia juga membuka donasi melalui online untuk Palestina melalui BSI dengan nomor rekening 7261192777 atasnama Hidayat Nur Azmi," tutur salah seorang peserta yang ikut dalam aksi tersebut, sembari berharap semoga donasi yang telah disumbangkan menjadi investasi amal buat kita semua.