Rombongan TP PKK Kabupaten Labuhan Batu Kunker Ke TP PKK Pematangsiantar

Pematang Siantar (utamanews.com)
Oleh: LEP27 Selasa, 01 Okt 2024 14:11
Tim PKK kabupaten Labuhanbatu di Pematangsiantar
 Istimewa

Tim PKK kabupaten Labuhanbatu di Pematangsiantar

Rombongan PKK Kabupaten Labuhan Batu melakukan kunjungan sekaligus studi banding di Kota Pematangsiantar. Kedatangan rombongan diterima di Ruang Rapat Dekranasda, Selasa (1/10).

Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Pematangsiantar, Herbert Aruan, SPd MM, mengatakan Kota Pematangsiantar yang terkenal dengan kuliner memiliki banyak produk yang bisa dinikmati, serta sejuknya alam di Kota Pematangsiantar. "Kami ucapkan selamat datang kepada rombongan PKK Labuhan Batu di Kota Pematangsiantar," katanya.

Sementara itu, perwakilan Ketua PKK Labuhan Batu mengatakan kedatangan mereka ingin berkenalan dengan PKK di Kota Pematangsiantar. Di mana PKK Labuhan Batu meraih prestasi dalam lomba: 
  • PAAR Desa Setapang juara 1, 
  • UP2K Kelurahan Ujung Bandar juara 2, 
  • Desa Pulo Padang juara harapan 2, 
  • Lomba Tertib Administrasi juara harapan 2, dan 
  • Lomba IVA Test Kecamatan Bilah Barat.

"Kami datang ke Kota Siantar yang merupakan juara UP2K tingkat Sumut."


Acara ditandai dengan pemaparan oleh PKK Kota Pematangsiantar oleh masing-masing ketua Pokja, serta saling bertukar cenderamata.

Hadir dalam kesempatan tersebut Ibu Sekda Siantar Ny. Penta Junaidi Sitanggang, BPG Silitonga Staf Ahli PKK Kota, Ketua Pokja, perwakilan Kadissos P3A, serta rombongan PKK Labuhan Batu.

produk kecantikan untuk pria wanita
Tampak para rombongan PKK Labuhan Batu mengunjungi galeri Dekranasda Kota Pematangsiantar.
Editor: Yudi Setyawan
Tag:
busana muslimah
Berita Terkini
glazed
gopay later
Berita Pilihan
adidas biggest sale
promo samsung
flash sale baju bayi
wardah cosmetic
cutbray
iklan idul fitri alfri

Copyright © 2013 - 2024 utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️