Undang Anak Yatim ke Kantor Koramil 02/TL, Ini yang Dilakukan Danramil dan Anggota

Labuhanbatu Utara (utamanews.com)
Oleh: Junaidi Minggu, 31 Mar 2024 05:41
Anak yatim di Makoramil 02/Tanjung Leidong
 Istimewa

Anak yatim di Makoramil 02/Tanjung Leidong

Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian serta berbagi rezeki kepada anak-anak Yatim yang tinggal di seputaran Makoramil 02/Tanjung Leidong, Danramil dan Anggota berbagi takjil makanan berbuka puasa, kegiatannya dilaksanakan di halaman kantor Koramil kelurahan Tanjung Leidong, kecamatan Kualuh Leidong, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Jumat (29/03/2024).
Tanjung Leidong

Adapun takjil makanan berbuka puasa yang dibagikan antara lain, kolak pisang, bubur kacang hijau, es buah dan bubur jagung, semoga apa yang kami berikan ini dapat dimakan saat buka puasa tiba, kata Danramil yang disampaikan Bati Tuud Serma Budi Mulia
Selanjutnya dari organisasi masyarakat AMPG, melalui saudara Lian Panjaitan, mengatakan, terima kasih kepada pihak Danramil 02/TL atas kepeduliannya dalam memberikan makanan takjil untuk berbuka puasa, ini menunjukkan kehadiran TNI ditengah-tengah masyarakat sangat bermanfaat bagi warga yang betul-betul membutuhkan, tegasnya.
busana muslimah

Copyright © 2013 - 2024 utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️